Notification

×

Iklan

.

Iklan

.

Advetorial

Semangat Kakek Mima di Lokasi TMMD Ke-114 Mendapat Ajungan Jempol Dari Satgas

| Agustus 19, 2022 WIB

 

Kakek Mima bersama Satgas TMMD ke-114 Kodim 0823 Situbondo (Heru Hartanto/KabarDesa.co.id)

KabarDesa.co.id - SITUBONDO JAWA TIMUR – Semangat gotong royong yang dilakukan Mima (80) warga Dusun Nangkaan, Desa Campoan, Kecamatan Mlandingan, Kabupaten Situbondo dalam membantu Satgas TMMD ke-114 bekerja patut diacungi jempol, Jumat (19/8/2022).

 

Meski usianya sudah cukup tua, namun semangat Mima dalam bergotong royong membangun desa di lokasi TMMD 114, tidak diragukan lagi. Hampir, setiap hari Mbah Mima berbaur dengan Satgas TMMD dan warga yang lainnya bergotong royong mengakut batu untuk pembangunan plengsengan.

 

“Semangat Kakek Mima dalam bergotong royong sangat luar biasa. Kakek Mima setiap hari tidak pernah alfa membantu Satgas TMMD membangun plengsengan. Semua Satgas TMMD Kodim 0823 Situbondo mengaku semangat Kakek Mima,” kata Serka Sogik Widodo, salah seorang personil TMMD ke-114.

 

Lebih lanjut, kata Serka Sogik Widodo mengatakan bahwa, Mbah Mima, setiap harinya tidak pernah absen ikut kerja bakti bersama puluhan warga Desa Campoan lainnya. “Di saat warga lainnya belum berada di lokasi pekerjaan TMMD, Mbah Mima sudah datang dan memulai bekerja,” ujarnya.

 

Susana mananggul TNI dan rakyat, sambung Serka Sogik Widodo, di lokasi TMMD ke-114 Kodim Situbondo benar-benar dirasakan. “Tentara yang bekerja di desa terpencil di atas gunung ini, terus mendapat dukungan dari masyarakat,” tuturnya.

 

Sementara itu, Kakek Mima mengatakan terima kasih kepada Satgas TMMD yang telah membangun jalan baru untuk kebutuhan masyarakat. “Untuk ngimbangi pak Tentara, saya yang sudah tua ini tetap semangat. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada bapak-bapak Tentara yang mau mau membangun akses jalan baru di desa terpencil ini,” tutur Mbah Mima.

×
Berita Terbaru Update