Notification

×

Iklan

.

Iklan

.

Advetorial

 


Babinsa Koramil 10 Arjasa Bantu Pengecoran Dak Pipa Sumur Bor di Lokasi TMMD

| Juni 05, 2024 WIB

 

Babinsa Koramil 10 Arjasa saat membantu mengecor dak pipa sumur bor (Heru/KabarDesa.co.id)

KabarDesa.co.id, SITUBONDO JATIM - Babinsa Koramil 0823/10 Arjasa Sertu Rosid turut membantu pengecoran dak pipa sumur bor di lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120, Dusun Polay, Desa Jatisari, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo, Rabu (05/06/2024.

 

Pengecoran ini merupakan langkah penting dalam penyediaan sumber air bersih untuk warga Dusun Polay, Desa Jatisari yang selama ini mengalami kesulitan mendapatkan akses air bersih. Untuk itu, Babinsa ikut berpartisipasi dalam pembangunan dak pipa sumur bor tersebut agar masyarakat terus bisa menikmati air bersih.

 

Komandan Koramil 0823/10 Arjasa, Kapten Inf Agus Subagyo menyatakan bahwa, kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bukan hanya sebatas tugas, melainkan juga sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat.

 

"Kami selalu siap mendukung setiap program yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat, termasuk dalam penyediaan infrastruktur vital seperti pembangunan sumur bor ini," ujar Kapten Inf Agus Subagyo.

 

Program TMMD ke-120 di Dusun Polay, Desa Jatisari kecamatan Arjasa ini, sambung Kapten Inf Agus Subagyo, telah mengerjakan pembangunan 10 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), hingga membangun sumur bor untuk masyarakat di daerah terpencil ini.

 

Kegiatan ini diharapkan dapat membawa perubahan positif dan mendorong percepatan pembangunan di wilayah pedesaan, serta memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat,” pungkas Kapten Inf Agus Subagyo. (Heru/Kabdes)

×
Berita Terbaru Update