Notification

×

Iklan

.

Iklan

.

Advetorial

 


Gelar Maulid, PJ Gubernur Sulbar, Prof Zudan Ajak Jaga Keluarga Dan Tetangga Dengan Teladani Kedermawanan Nabi

| Oktober 08, 2023 WIB


PJ Gubernur Sulbar Prof.Zudan Arif Fakrulloh pada acara Maulid Nabi Muhammad  SAW lingkup Pemprov Sulbar,  (foto Frd)


Kabardesa ID.MAMUJU SULBAR  --Maulid Nabi  Muhammad SAW menjadi momen untuk senantiasa mengingatkan dan meneladani nilai-nilai kenabian, termasuk kedermawanan Rasulullah SAW. 


Hal itu disampaikan PJ Gubernur Sulbar Prof.Zudan Arif Fakrulloh pada acara Maulid Nabi Muhammad  SAW lingkup Pemprov Sulbar, Sabtu 6 Oktober 2023. 


Tema maulid tahun ini adalah  Meraih Syafaat dengan aktualisasi cinta kepada Nabi. Dari tema itulah Prof Zudan mengharapkan seluruh umat mengaktualisasikan cinta kepada nabi. Empat sifat wajib Rasulullah adalah Siddiq artinya selalu benar dan jujur, tablig adalah sifat wajib bagi rasul yang menyampaikan, fathanah adalah berarti pintar, cerdik, dan cerdas, dan amanah adalah sesuatu yang dipercayakan (dititipkan) kepada orang lain.


"Dengan aktualisasi pada rasul. Amanah ini tidak ringan.Mari kita implementasikan nilai nilai kenabian dalam kehidupan kita dengan menyayangi sesama. Jaga keluarga, jaga tetangga kita. Meneladani kedermawanan rasulullah SAW yah kita berbagi, yang  bisa sekolah kita bantu, yang stunting kita bantu, yang tidak bisa makan kita bantu inilah  keteladanan Rasulullah yang perlu kita bumikan," tutup Sestama BNPP ini. 


Pada perayaan maulid tersebut juga hadir Ketua DPRD Sulbar, Suraidah Suhardi , para Asisten, Staf Ahli , pimpinan OPD lingkup Pemprov Sulbar dan lainnya. (rls/Hikma)

×
Berita Terbaru Update