Notification

×

Iklan

Iklan

Rutan Kraksaan Gelar Senam Sehat untuk Jaga Kebugaran Warga Binaan

Senin, 05 Januari 2026 | 12:33 WIB |

Kegiatan yang berlangsung di lapangan rutan ini digelar sebagai upaya menjaga kesehatan sekaligus meningkatkan imunitas para warga binaan.(Yul/Kabardesa.co.id)

PROBOLINGGO,Kabardesa.co.id
– Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kraksaan, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Timur, kembali menggelar kegiatan senam sehat bersama warga binaan, Minggu (4/1/2026). Kegiatan yang berlangsung di lapangan rutan ini digelar sebagai upaya menjaga kesehatan sekaligus meningkatkan imunitas para warga binaan.


Senam sehat dilaksanakan dengan tertib dan penuh semangat di bawah pendampingan petugas rutan. Warga binaan tampak antusias mengikuti setiap gerakan senam yang dipandu instruktur, menciptakan suasana kebersamaan yang positif.


Kepala Rutan Kraksaan, Galih Setiyo Nugroho, menegaskan bahwa kondisi kesehatan warga binaan merupakan faktor penting dalam mendukung kelancaran seluruh program pembinaan di dalam rutan.

“Melalui kegiatan senam rutin ini, kami ingin memastikan warga binaan tetap sehat, bugar, dan memiliki semangat positif selama menjalani masa pembinaan,” ujarnya.


Hal senada disampaikan Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan, M. Yasin. Menurutnya, senam bersama menjadi bagian dari pembinaan jasmani yang terprogram dan berkelanjutan.

“Kegiatan ini bertujuan menjaga kebugaran serta meningkatkan daya tahan tubuh warga binaan, sekaligus memberikan aktivitas positif yang rutin dan terarah,” jelasnya.


Lebih dari sekadar olahraga, senam kebugaran ini juga menjadi wujud perhatian Rutan Kraksaan terhadap kesejahteraan fisik dan mental warga binaan. Melalui aktivitas bersama, diharapkan tumbuh rasa kebersamaan, disiplin, serta energi positif yang mendukung proses pembinaan secara menyeluruh.


(Yul)

×
Berita Terbaru Update