Notification

×

Iklan

.

Iklan

.

Advetorial

Satgas Covid-19 Pelabuhan Jangkar Terus Lakukan Pemeriksaan Sertivikat Vaksin Kepada Penumpang Kapal

| Mei 28, 2022 WIB

 

Pemeriksaan sertivikat vaksin terhadap penumpang KMP Dharma Kartika di pintu masuk Pelabuhan Jangkar (Heru Hartanto/KabarDesa.co.id)

KabarDesa.co.id  - SITUBONDO JAWA TIMUR – Walaupun angka penyebaran Covid-19 sudah menurun, namun Satgas Covid-19 Pelabuhan Jangkar, Kabupaten Situbondo masih tetap melakukan pemeriksaan sertivikat vaksin dosis 1,2,3 dan surat swab antigen kepada Penumpang KMP. Dharma Kartika yang akan berlayar dari Pelabuhan Jangkar Situbondo ke pulau Raas Madura, Sabtu (28-05-2022).

 

Keterangan yang disampaikan Sertu Erwan Anggota Koramil 0823/09 Jangkar mengatakan, pemeriksaan sertivikat vaksin dan swab antigen yang berlangsung di pintu masuk Pelabuhan Jangkar rutin dilakukan. Hal ini dilaksanakan untuk mengantisipasi terjadinya penyebaran Covid-19.

 

“Walaupun angka penyebaran Covid-19 sudah mereda, tapi kami tim gabungan yang melibatkan Anggota Kramil 09 Jangkar, anggota Polsek Jangkar Aiptu Sarjono, anggota Kamla Jangkar Kopka Supardi, anggota Polairud Bripka Rofiq personal Syahbandar Jangkar Ahmad Fauzan, Dishub Situbondo Afandi, UPT PPR Banyuwangi Tri Wahyono dan pihak terkait lainnya, setiap hari melakukan pemeriksaan sertivikat vaksin terhadap penumpang kapal di Pelabuhan Jangkar,” jelas Sertu Erwan.

 

Lebih lanjut, Sertu Erwan mengatakan, hasil pemeriksaan sertivikat vaksin terhadap penumpang KMP Dharma Kartika yang akan berangkat dari Pelabuhan Jangkar Situbondo tujuan Pelabuhan Raas of Pelabuhan Kalianget berlangsung aman dan lancar.

 

“Jumlah penumpang KMP Dharma Kartika sebanyak 61 orang. Penumpang yang sudah melaksanakan vaksin dosis 1,2,3 berjumlah 59 orang. Sedangkan 2 penumpang anak dibawah umur tidak melaksanakan vaksin. Tujuan dari kegiatan ini untuk memonitor penumpang dan memberikan rasa aman serta menjaga dan mengantisipasi munculnya penularan Covid 19,” pungkas Sertu Erwan.

×
Berita Terbaru Update