Notification

×

Iklan

.

Iklan

.

Advetorial

Memutus Penyebaran PMT, Tim Dokter Kesehatan Hewan dan Anggota Koramil 09 Jangkar serta Kapolsek Lakukan Pemeriksaan Hewan Sapi

| Mei 19, 2022 WIB

 

Pemeriksaan Ternak Sapi milik Rahman Warga Desa Jangkar, Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo (Heru Hartanto/KabarDesa.co.id)

KabarDesa.co.id - SITUBONDO JAWA TIMUR - Dalam rangka mengantisipasi atau mencegah penularan virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak, Anggota Koramil 0823-09 Jangkar bersama Kapolsek dan anggota Polsek Jangkar melakukan pendampingan pemeriksaan hewan ternak sapi dan sosialisasi oleh Tim Dokter Hewan, Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo, Kamis (19-05-2022).

 

Babinsa Desa Jangkar Serka Agus Supriydi mengatakan bahwa dalam pemeriksaan kesehatan ternak sapi yang dilakukan Tim Dokter Hewan Kecamatan Jangkar drh. Dwi Lestari tersebut didampingi Kapolsek Jangkar Iptu Budiarto, S.H, Kasi Trantib Kecamatan Jangkar Awariyanto, S.Sos, Kasium Polsek Jangkar Aiptu Sarjono, PS. Kanit Intelkam Polsek Jangkar Aipda Anton Hari Wibowo, S.Sos dan mantri kesehatan hewan Arif.

 

“Pemeriksaan kesehatan hewan ternak milik Rahman warga KP. Dami Desa Jangkar ini dinyatakan sehat dan dilanjutkan berkeliling ke kandang kandang sapi milik warga di wilayah Desa Jangkar, Kecamatan Jangkar. Selain melakukan pengecekan, petugas juga melaksanakan sosialisasi yang dilakukan oleh drh. Dwi Lestari berkaitan antisipasi pencegahan adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak,” tutur Babinsa Desa Jangkar Serka Agus Supriydi.

 

Sementara itu, drh. Dwi Lestari menjelaskan, pemeriksaan hewan sapi dan sosialisasi ini dilakukan untuk mengendalikan penyakit Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak. “Sosialisasi ini kami harapkan sebagai bentuk upaya pencegahan dan antisipasi kepada pemilik hewan ternak sapi agar secara dini mengetahui gejala-gejala Penyakit Mulut dan Kuku,” jelas drh. Dwi Lestari.

 

Adapun ciri -ciri hewan ternak yang terinfeksi Penyakit Mulut dan Kuku, sambung drh. Dwi Lestari, kondisi hewan mengalami demam tinggi. Muncul air liur berlebihan. Terdapat serta luka lepuh di rongga mulut atau pada lidah. Hewan ternak tidak mau makan, nafas terlalu cepat atau Hipersalifasi dan Abortus.

 

“Dari hasil pemeriksaan kesehatan dan peninjauan terhadap hewan ternak oleh Tim kami belum ditemukan adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak diwilayah Kecamatan Jangkar, Kabupaten Situbondo,” pungkas drh. Dwi Lestari.

×
Berita Terbaru Update